Sabun adalah benda yang berfungsi untuk membersihkan kotoran pada tubuh manusia. Pada sabun jenis tertentu bisa juga berfungsi untuk membunuh sebagian besar kuman yang ada pada tubuh manusia. Itulah sebabnya banyak orang yang menyarankan cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun sebelum makan. Dengan mencuci tangan dengan sabun maka diharapkan terjadi pengurangan yang signifikan pada resiko kontaminasi kuman penyakit pada tubuh manusia.
Akan tetap ada suatu fakta yang cukup mengejutkan bagi orang-orang yang belum mengetahuinya. Ternyata sabun bisa menjadi sarang kuman bakteri atau virus yang dapat menyebabkan penyakit pada manusia. Sabun yang diletakkan secara terbuka di kamar mandi, wc, toilet, kamar kecil, dan sebangsanya bisa menjadi tempat tinggal bagi banyak kuman. Selain sabun, sikat gigi dan benda-benda lain di sekitar kamar mandi yang sering berada dalam situasi dan kondisi basah serta lembab memicu perkembangbiakan kuman di benda-benda yang ada di dalamnya termasuk sabun.
Bukan hanya sabun batangan yang teronggok di tempat terbuka di kamar mandi saja, namun sabun cair pun juga bisa dihinggapi banyak kuman-kuman. Wadah sabun cair yang ada di tempat terbuka di kamar mandi bisa menjadi sarang kuman yang mungkin bisa menyebabkan penyakit dan gangguan kesehatan pada manusia. Agar tidak menjadi sarang kuman hendaknya alat-alat mandi dan kebersihan pribadi hendaknya disimpan di luar kamar mandi di tempat yang tertutup dan tidak lembap. Jika perlu jemur dulu sebentar di bawah terik sinar matahari agar jumlah kumannya berkurang karena mati terbunuh oleh sinar ultra violet cahaya matahari.
Home » Artikel »
Fakta Unik »
ID »
Kesehatan
» Sabun Bisa Menjadi Sarang Kuman Penyakit Berbahaya Bagi Manusia
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Respon Pada "Sabun Bisa Menjadi Sarang Kuman Penyakit Berbahaya Bagi Manusia"
Posting Komentar