Orang yang Bisa Dimintai Tolong/Bantuan di Tengah Malam Dini Hari

Anda tidak akan pernah tahu kapan anda akan membutuhkan pertolongan atau bantuan dari orang-orang yang ada di sekitar anda.  Bisa jadi anda secara mendadak membutuhkan bantuan seseorang di waktu-waktu yang tidak umum.  Meminta bantuan seseorang di waktu pagi, siang, sore dan awal malam adalah hal yang biasa.  Namun jika memohon bantuan seseorang pada saat tengah malam di saat orang-orang sedang tertidur lelap siapakah yang bisa dimintai bantuannya?

Ketika malam hari tiba, cepat maupun lambat orang-orang mulai beranjak menuju pembaringannya masing-masing untuk beristirahat panjang.  Namun tidak semua orang memilih untuk tidur dengan segera.  Sebagian orang memilih untuk tetap terjaga untuk melaksanakan berbagai aktivitas hidup sehari-hari.  Di kota besar, kondisi malam dini hari kondisinya berbeda-beda antara tempat yang satu dengan yang lainnya.  Sedangkan untuk daerah-daerah terpencil yang jauh dari kota besar situasinya jauh berbeda dengan situasi di kota-kota besar.  Mungkin hanya segelintir orang saja yang terjaga sepanjang malam sehingga malam hari akan terasa sangat sepi dan mencekam.

Jika pada suatu ketika kita membutuhkan bantuan di tengah malam daerah kota besar dan sekitarnya maka anda bisa menggunakan jasa dari para pengojek di sekitar tempat tinggal anda.  Tukang ojek adalah orang-orang yang bekerja mengantarkan seseorang dari suatu tempat ke tempat lain dengan menggunakan kendaraan sepeda motor.  Tukang ojek biasanya mangkal di suatu tempat yang strategis.  Tukang ojek dapat dipanggil melalui telepon, sms dan juga dengan cara didatangi langsung di tempat mereka biasa mangkal.

Beberapa Contoh Kebutuhan Mendesak / Darurat di Tengah Malam yang Sepi :
1. Butuh obat untuk anggota keluarga yang sakit
2. Butuh makan untuk anggota keluarga yang lapar
3. Butuh sesuatu yang diinginkan oleh anggota keluarga yang sedang hamil (ngidam)
4. Butuh transportasi untuk mengantarkan seseorang atau sesuatu ke suatu tempat
5. Butuh bala bantuan untuk melawan para penjahat yang sedang beraksi
6. Butuh ditemani untuk sekedar ngobrol-ngobrol
dan masih banyak lagi yang lainnya...

Melihat begitu banyak fungsi dari tukang ojek, maka tidak ada salahnya anda untuk kenal dan dekat dengan tukang-tukang ojek di sekitar rumah anda agar pada saat sewaktu-waktu butuh bantuan dapat dengan segera dipenuhi.  Namun tukang ojek pada umumnya tidak membantu orang secara cuma-cuma.  Mereka dapat dimintai bantuannya dengan imbalan balas jasa berbentuk uang dalam jumlah yang sesuai kesepakatan di awal.  Namun tidak semua tukang ojek mau dimintakan bantuannya untuk melakukan pekerjaan selain di bidang transportasi publik.  Oleh karena itu lakukanlah negoisasi terlebih dahulu sebelum melakukan transaksi jasa dengan tukang ojek.

Artikel Terkait :

1 Komentar Pada "Orang yang Bisa Dimintai Tolong/Bantuan di Tengah Malam Dini Hari"

  1. Artikel ringan namun informatif. Trimaksaih gan telah berbagi informasi

    BalasHapus