Kejadian/Hal Aneh dan Unik yang Terjadi di Bulan Puasa Ramadhan yang Suci

Bulan suci ramadhan yang suci dan penuh berkah adalah bulan yang selalu dinanti-nantikan oleh orang-orang islam yang beriman. Di bulan ramadhan, setiap orang beriman diwajibkan untuk melakukan ibada puasa sebulan penuh, serta sangat dianjurkan untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas ibadahnya selama bualan romadhon. Pahala yang berlipat ganda serta ampunan dosa dijanjikan Allah SWT bagi orang-orang yang beriman dan bertakwa. Di samping itu bulan ramadhan adalah bulan yang penuh dengan hal-hal unik bagi masyarakat indonesia.

Kira-kira apa saja kejadian, peristiwa, fakta, aktivitas atau hal-hal apa saja yang menarik untuk kita ketahui selama bulan ramadan yang kita temui setahun sekali. Mari kita lihat hal-hal berikut ini :

1. Menyiapkan/memasak makanan minuman yang lebih enak dari biasanya
2. Makan lebih banyak dibandingkan dengan bulan lainnya
3. Anak-anak banyak yang bermain sampai lelah setelah shubuh (terutama liburan)
4. Muncul Kebiasaan ngabuburit menjelang buka puasa dengan hal-hal yang mengurangi nilai puasa
5. Masyarakat bosan ibadah seiring jalannya waktu dengan semakin sepinya masjid dan musholla
6. Banyak orang yang puasa namun tidak melaksanakan sholat wajib
7. Banyak orang yang bukan pedagang mencari peruntungan dengan berdagang
8. Orang sibuk membuat kue untuk lebaran padahal bisa membelinya dengan mudah dan murah
9. Ada orang-orang yang tidak sahur tetapi tetap kuat menjalani puasa penuh hingga maghrib
10. Banyak orang yang lebih suka nonton lawak daripada nonton acara rohani agama
11. Baju baru laris manis menjelang hari raya idul fitri dibeli masyarakat
12. Jakarta dan kota besar lainnya ditinggal banyak penduduknya di akhir ramadhan
13. Orang-orang hijrah ke jakarta atau kota besar untuk mengemis walaupun tidak fakir/miskin
14. Ada orang-orang yang berpura-pura puasa tetapi sebenarnya tidak puasa
15. banyak orang yang giat bersedekah di bulan ramadhan
16. Banyak warung, restoran dan tempat yang menjual makanan tutup/libur sebulan penuh
17. Ada orang-orang yang sangat mencintai bulan puasa dan ada pula yang sangat membencinya
18. Banyak tempat hiburan berbau maksiat yang tetap buka
19. Anak-anak yang baru belajar puasa biasanya puasa setengah hari
20. Tidak semua orang diperbolehkan puasa (ada orang-orang tertentu yang dilarang)
21. Kebiasaan atau hobi main petasan dan kembang api muncul
22. Banyak orang yang menghabiskan waktu malam beribadah di dalam masjid di akhir ramadhan
23. Materi media massa tiba-tiba berubah menjadi islami selama bulan puasa dan awal syawal
24. Ada orang yang jam tidurnya semakin panjang dan adapula yang semakin pendek di bulan puasa
25. Waktu puasa berbeda-beda setiap wilayah, ada yang hanya beberapa jam dan ada yang hampir sehari

Dan masih banyak lagi keajaiban, keunikan serta keanehan lainnya yang terkait dengan bulan ramadhan / bulan puasa. Silahkan apabila ada yang ingin anda tambahkan gunakan fitur penambahan komentar di bawah ini secara gratis. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Kejadian/Hal Aneh dan Unik yang Terjadi di Bulan Puasa Ramadhan yang Suci"

Posting Komentar