Info Pasangan Suami Isteri Baru Punya Anak Bayi Penting Dan Sering Terlupakan/Terabaikan

Memiliki anak pertama bagi pasangan suami istri / pasutri merupakan sesuatu yang sangat baru dan akan membuatu cukup pusing, tegang, was-was dan ketar-ketir bagi mereka yang kurang memiliki informasi, wawasan dan pengetahuan dalam mengurus dan merawat bayi yang masih kecil dan belum dapat berkomunikasi dengan kedua orangtua.

Bagi pasangan muda yang belum punya anak ada baiknya mulai menggali informasi dan mengumpulkan ilmu pengetahuan mengenai bayi dan anak sebanyak-banyaknya dari sumber yang terpercaya. Jika mendapatkan informasi dari orang tua, mertua, tetangga, saudara, teman, dan sebagainya jangan langsung dipercaya. Bandingkanlah informasi yang didapat dengan sumber lain seperti buku, majalah, koran, komunitas, internet dan juga konsultasi dokter. Fatal akibatnya jika mudah percaya dan ternyata info tersebut salah.

Jagalah keharmonisan keluarga antara suami dan isteri serta orang lain disekitarnya. Jangan sampai karena bayi dan hal-hal sepele lainnya dapat merusak hubungan antara suami dan istri yang dapat mengganggu tumbuh dan kembang anak di masa yang akan datang serta mengabaikan anak hasil buah cinta di antara mereka. Hindari pula bertengkar dan melakukan tindak tidak terpuji di depan anak.

1. Jangan Mudah Panik Dalam Mengurus Anak Bayi

Dalam merawat dan menjaga anak yang masih sangat kecil sebaiknya jangan terlalu panik yang akhirnya memunculkan reaksi yang berlebih alias lebay. Jangan terlalu memusingkan masalah anak manangis, masalah makanan dan minuman, masalah meludah, dll karena anak bayi umumnya tahan terhadap masalah-masalah ringan yang kita anggap berat.

2. Tangisan Bayi / Bayi Menangis Adalah Normal

Jangan terlalu khawatir jika bayi kita mengangis, karena salah satu kegiatan bayi adalah menangis. Jangan panik ketika bayi menangis, tetapi jika terlalu lama kita harus curiga dan periksa fisik bayi kita karena bisa saja dia sakit dan butuh dibawa ke dokter.

3. Khawatir Pada Demam / Panas Badan Anak Yang Baru Lahir

Waspada terhadap demam anak bayi kita yang belum mencapai 3 bulan jika suhu anus anak lebih dari 38 derajat celcius melalui termometer. Segera hubungi dokter yang terdekat dan dapat dipercaya jika anak mengalami demam. Tetapi tidak perlu banyak khawatir jika bayi kita demam setelah imunisasi.

4. Jangan Membangunkan Bayi Yang Tidur Untuk Minum ASI

Pemberian air susu ibu atau ASI sebaiknya dilakukan sebelum bayi tidur panjang agar kita tidak mengganggunya saat ia tertidur pulas. Banyak anggapan bahwa bayi yang minum asi yang cukup akan dapat tertidur pulas, tetapi hal itu tidak benar.

5. Membedakan Antara Meludah Dan Muntah

Untuk mengetahui apakah bayi meludah dan muntah kita lihat dari frekuensi di mana jika muntah maka bisa disebabkan oleh kuman dalam saluran pencernaan bayi yang membuat bayi muntah setiap 30 s.d 45 menit tergantung waktu makan. Sedangkan meludah umumnya hempasan air liurnya bisa jauh.

6. Rajin Menjaga Kebersihan Dalam Merawat Bayi Kita

Kita harus rajin menjaga kebersihan bayi kita agar tidak mudah terserang penyakit seperti dibersihkan dengan lap basah atau dimandikan. Jangan lupa juga untuk membersihkan mulut dengan membersihkan gusinya dengan kain kasa basah. Bila berumur telah mencapai setahun kita bisa menyikat giginya dengan hati-hati. Lakukan perawatan tubuh lainnya yang dirasa perlu dan jangan terlalu berlebihan. Sandang, pangan, papan dan lingkungan sekitar bayi pun perlu bersih dan higienis serta tidak banyak polusi agar tidak mengganggu anak bayi kita.

7. Jangan Teledor Dalam Menjaga dan Merawat Sang Buah Hati

Banyak sekali hal-hal kecil yang perlu kita perhatikan demi keselamatan sang buah hati seperti menjauhkan kabel, lubang dan colokan listrik dari jangkauan anak, menjauhkan obat-obatan, dan benda berbahan kimia berbahaya lainnya, menjauhkan benda-benda kecil yang bisa tidak sengaja tertelan anak kecil, dsb.

----

Apabila anda memiliki tambahan hal-hal yang dapat berguna bagi pasangan suami isteri muda maupun tua yang baru punya anak silahkan tambahkan melalui fitur komentar di situs organisasi.org ini, terima kasih.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Info Pasangan Suami Isteri Baru Punya Anak Bayi Penting Dan Sering Terlupakan/Terabaikan"

Posting Komentar