Mungkin anda belum tahu sebuah fakta tentang gas elpiji yang satu ini. Gas elpiji adalah gas yang dibuat dari bahan gas minyak bumi yang dibentuk menjadi cairan. Elpiji adalah sebutan lain dari singkatan LPG yang kepanjangannya adalah liquified petroleum gas yang jika diartikan dalam bahasa indonesia secara awam adalah gas minyak bumi yang dicairkan. Kenyataannya memang demikian bahwa gas elpiji tidak terbuat dari gas alam.
Gas LPG biasa kita gunakan dalam kehidupan kita sehari-hari untuk bahan bakar berbagai peralatan rumah tangga seperti kompor, pemanas air, dan lain sebagainya. Oleh sebab itu mungkin sebagian dari kita baru menyadari bahwa gas yang sering kita gunakan untuk memasak ternyata adalah bentuk lain dari minyak bumi. Dengan kata lain gas elpiji / gas lpg adalah bahan bakar minyak (bbm) juga. Lalu kenapa pemerintah tidak terus terang bahwa bbm tetap disubsidi yang salah satunya dalam betuk gas elpiji tabung hijau (tabung melon).
Gas elpiji adalah produk dari hasil proses penyulingan gas minyak bumi dengan titik didih yang sangat rendah yaitu pada suhu minus 40 derajat celcius. Jika kita ingin menggunakan bahan bakar gas yang benar-benar berasal dari gas alam sungguhan maka gas yang kita gunakan adalah gas CNG (compressed narutal gas). Namun saat ini mungkin belum ada tabung gas CNG yang dibuat khusus untuk digunakan memasak di rumah-rumah dalam skala besar / masal. Jadi jangan sampai salah lagi dengan mengatakan gas elpiji adalah bahan bakar gas yang dibuat dari gas alam, karena gas lpg adalah gas mudah terbakar yang dibuat dari minyak bumi.
Home » Artikel »
Fakta Unik »
ID »
Serba-Serbi
» Gas Elpiji (LPG) Terbuat dari Minyak Bumi Berbentuk Gas yang Dicairkan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Respon Pada "Gas Elpiji (LPG) Terbuat dari Minyak Bumi Berbentuk Gas yang Dicairkan"
Posting Komentar