Pada dasarnya orangtua sangat menyayangi anak-anaknya. Dan begitu pula sebaliknya, anak-anak pun pada dasarnya begitu menyayangi anak-anaknya. Dari sekian banyak keluarga yang ada di dunia ini, tentu akan ada saja orangtua yang benci pada anaknya dan anak yang benci pada orangtuanya. Manusia bukanlah makhluk yang sempurna yang bisa menjadi seseorang yang berbeda dari orang-orang pada umumnya. Yang jelas setiap anak ingin disayang oleh orangtua dan keluarganya.
Hubungan antara anak dengan orangtua seharusnya menjadi hubungan yang baik. Jika hubungan antara anak dengan orangtua tidak baik maka bisa berimbas pada mental, baik pada anak maupun pada orangtuanya. Namun keretakan hubugan anak dan orangtua akan paling besar efeknya pada psikologis pihak yang baik, entah anak yang baik maupun orangtua yang baik. Sedangkan anak atau orangtua yang tidak baik tidak begitu merasa bersalah dengan apa yang sedang terjadi.
Agar keluarga bisa menjadi keluarga yang bahagia, maka sangatlah penting untuk memperbaiki hubungan anak dengan orangtuanya yang bermasalah. Jika tidak ada masalah, maka yang bisa dilakukan adalah meningkatkan keharmonisan hubungan anak-anak dengan orangtuanya serta dengan anggota keluarga besar lainnya. Jika hal tersebut dilakukan, maka setiap anggota keluarga akan merasakan kebahagiaan yang sebenarnya. Namun perlu juga didukung dengan kesejahteraan dan lingkungan yang baik agar kebahagiaan bisa lebih sempurna lagi. Tidak hanya sekedar bahagia saja, namun juga bahagia sejahtera.
Cara Menjadi Anak yang Disayang Orangtua dan Keluarganya :
1. Patuh Kepada Orangtua
Setiap orangtua sangat senang dan bangga jika anaknya mudah diatur dengan hal yang baik-baik. Sang anak juga harus konsisten menjaga kepercayaan orangtua kepadanya. Jangan sampai patuh saat di depan orangtua saja, sehingga berbuat hal-hal yang tidak baik kepada orang lain.
2. Tidak Nakal
Anak yang tidak nakal tentu akan dianggap sebagai anak yang baik oleh orang-orang yang ada di sekitarnya. Anak yang senang berbuat nakal tentu akan membuat orangtuanya malu sekaligus kesal saat anaknya melakukan tindak kenakalan yang membuat orang lain marah besar.
3. Rajin Belajar
Anak yang rajin belajar dan mendapatkan nilai yang baik tentu akan disayang orangtuanya. Tanpa harus dimarahi terlebih dahulu anak dengan penuh kesadaran diri mengerjakan PR yang diberikan guru dan belajar sendiri agar lebih mudah dalam mengerjakan soal-soal latihan dan ujian yang diberikan bapak ibu gurunya.
4. Mempunyai Prestasi yang Baik
Anak-anak yang menjuarai suatu perlombaan atau peringkat prestasi belajar tentu akan membuat orangtuanya dan keluarganya bangga. Jika si anak punya prestasi yang banyak tentu bisa menjadi anak kesayangan orangtuanya. Prestasi anak bisa menjadi hal yang sering diceritakan orangtua kepada orang lain saking senangnya akan prestasi anaknya tersebut.
5. Rajin Ibadah
Orangtua biasanya akan merasa senang jika anaknya rajin beribadah dan belajar agama. Apalagi kerajinan dalam hal agama tersebut bersifat konsisten hingga dewasa. Tentu akan menjadi hal yang membahagiakan ayah dan ibu yang membesarkan selama ini. Anak yang soleh adalah anak yang berharga karena bisa memberikan kebaikan kepada orangtua walaupun sudah meninggal dunia.
6. Berteman dengan Orang Baik
Biasanya orangtua akan merasa was-was dan khawatir selalu jika anaknya berteman dengan anak-anak nakal yang suka berbuat hal-hal yang tidak baik. Namun hal itu biasanya tidak terjadi jika anaknya berteman dengan anak-anak baik yang tidak suka berbuat hal-hal yang melanggar peraturan, nilai, normal, adat istiadat dan budaya yang berlaku setempat. Maka dari itu hendaknya si anak bisa menjaga dirinya dalam bergaul dengan sesamanya agar orangtua tidak khawatir.
---
Itulah beberapa hal yang bisa membuat orangtua merasa makin sayang kepada anaknya. Jika anak sayang kepada orangtuanya, maka sang anak harus berusaha untuk mendapatkan rasa sayang dari orangtuanya. Namun bukan berarti harus berkompetisi memperebutkan gelar anak kesayangan dari orangtua, karena hal itu bukanlah hal yang baik. Semoga kita semua bisa mendapatkan kebaikan dari artikel yang sederhana ini. Terima kasih.
Home » Anak-Anak »
Artikel »
ID »
Keluarga »
Remaja »
Tips dan Trik »
ZZC003
» Cara Menjadi Anak yang Disayang Orangtua dan Keluarga
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Respon Pada "Cara Menjadi Anak yang Disayang Orangtua dan Keluarga"
Posting Komentar