Blog / Website yang Bisa Diakses Dari Handphone / Ponsel / Smartphone

Tidak semua situs web atau blog yang ada di internet memiliki tampilan khusus untuk ditampilkan di layar handphone yang ukurannya relatif jauh lebih kecil dibandingkan dengan layar komputer pc.  Untuk bisa menampilkan tampilan yang kecil ala ponsel, sebuah situs web harus disetting sedemikian rupa agar ketika ada ponsel cerdas (smartphone) mengkases situs web tersebut dapat secara otomatis menyediakan halaman khusus untuk ponsel, dan ketika diakses pc dapat juga langsung menyediakan halaman khusus untuk pc secara otomatis.

Sebuah website atau blog tidak harus memiliki dua tampilan yang berbeda secara totalitas.  Tampilan situs web atua blog dapat didesain sedemikian rupa agar tampilannya dapat menyesuaikan diri secara otomatis sesuai dengan besar kecilnya layar tampilan orang yang mengunjungi web.  Apabila layar seorang pengunjung ukurannya kecil maka tampilan akan menjadi menyusut dan sederhana.  Semakin kecil maka semakin susut tampilannya hingga batas tertentu.  Itulah yang dinamakan sebagai tampilan responsif.

Ada pula website dan blog yang tidak bisa secara otomatis memilihkan tampilan apa yang sesuai dengan perangkat yang dipakai para pengunjungnya.  Sehingga para pengunjung web harus memilih sendiri ingin tampilan yang seperti apa di dua alamat situs web yang berbeda.  Misalnya tampilan normal pc berada di alamat www.situsweb.com dan tampilan minimalis untuk handphone / ponsel di alamat url m.situsweb.com.  Terkadang metode yang satu ini dapat membingungkan pengunjung yang menggunakan telepon genggam yang tidak mengetahui alamat web yang menampilkan tampilan khusus untuk hape.

Sisanya adalah situs web yang tidak memiliki tampilan khusus untuk handphone.  Semua pengunjung dari berbagai perangkat akan disediakan satu tampilan saja.  Bisa tampilan khusus untuk handphone atau tampilan khusus untuk komputer pc.  Ada banyak alasan yang mendasari seorang webmaster memilih satu tampilan atau dua tampilan pada situs webnya.  Yang jelas tidaklah mudah mengadministrasikan dua tampilan sekaligus, kecuali menggunakan software website siap pakai sehingga hanyak butuh melakukan setingan saja untuk menambah atau mengurangi tampilan yang dapat dilihat oleh para pengunjungnya.

Jangan khawatir, situs web Organisasi.Org alias Keju.Blogspot.Com ini telah dilengkapi dengan tampilan minimalis khusus untuk berbagai hp dan tablet, kecuali perangkat jadul yang hanya dapat mengakses situs wap dan sebangsanya.  Jadi anda cukup mengakses alamat tersebut di atas untuk menuju ke satu situs web yang sama dengan tampilan yang berbeda-beda.  Jika anda ingin melihat suatu situs web mendukung tampilan khusus untuk perangkat mobile atau tidak anda bisa mencoba mengaksesnya dari emulator opera mini atau layanan pengecek mobile site lainnya yang dapat digunakan langsung secara online via internet.  Selamat mencoba, terima kasih.

Artikel Terkait :

0 Respon Pada "Blog / Website yang Bisa Diakses Dari Handphone / Ponsel / Smartphone"

Posting Komentar